Home » Artikel KPR » Bank yang Bisa Proses Pengajuan KPR Millenial

Bank yang Bisa Proses Pengajuan KPR Millenial

Saat ini bank tengah gencar menawarkan layanan KPR millennial, yaitu fasilitas kredit pemilikan rumah yang dikhususkan untuk generasi millenial (kelahiran 1981-1994) dan generasi Z (1995-2010). Program ini menawarkan layanan KPR khusus bagi generasi muda yang berniat beli rumah, namun terkendala biaya. KPR millenial menawarkan DP 0-1% dengan tenor kredit hingga 30 tahun. 

Berdasarkan survei dari Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2019, generasi millenial (usia 20-35 tahun) mencapai 63 juta penduduk. Dapat dipastikan bahwa generasi millenial menjadi mayoritas struktur demografi di Indonesia. Kaum millenial merupakan sasaran baru bank karena berada di usia produktif dan sudah cocok untuk memiliki rumah. 

Pengajuan KPR millenial sangat disesuaikan dengan gaya hidup millenial saat ini, khususnya dalam hal pengajuan. Beberapa bank menerapkan sistem pengajuan online untuk KPR millenial, sehingga Anda tidak perlu repot ke bank untuk mengajukan KPR. Anda juga bisa mengajukan KPR di Sikatabis untuk mendapatkan rekomendasi paket KPR dari berbagai bank secara online dan gratis.

Berikut telah kami rangkum informasi dan bank yang menyediakan program KPR millenial

 

Beda Program KPR Millenial VS KPR Reguler

Pada dasarnya baik pengajuan KPR millenial maupun KPR reguler memiliki dokumen syarat yang sama. Berikut beberapa beda KPR millenial dan KPR reguler, yaitu

  • Lama kerja: Syarat masa kerja minimal untuk pengajuan KPR millenial hanya 1 tahun, sedangkan untuk KPR reguler masa kerja minimal 2 tahun. 
  • Cicilan per bulan: Pengajuan angsuran KPR millenial dapat disesuaikan dengan pendapatan debitur, sedangkan pada KPR reguler tidak bisa
  • Penawaran bunga: Suku bunga dan angsuran yang ditawarkan KPR millenial cenderung lebih rendah dibandingkan KPR reguler
  • Batas usia: Syarat usia KPR millenial maksimal 35-45 tahun, sedangkan pada KPR reguler batas maksimal usia berkisar antara 55 tahun untuk profesi karyawan dan 65 tahun untuk wiraswasta / profesional
  • Tenor kredit: Jangka waktu rumah millenial cenderung lebih panjang yaitu 25-30 tahun, sedangkan untuk KPR reguler maksimal 20-25 tahun
  • DP rumah: KPR millenial memiliki aturan DP lebih rendah yaitu sekitar 0-1%, sedangkan untuk KPR reguler dengan jenis primary minimum 10% dan secondary minimum 15-20%. Namun perlu diingat bahwa DP yang rendah tentu membuat cicilan menjadi lebih tinggi. Cek: KPR tanpa DP: Untung atau Rugi?

Bank yang Menyediakan Program KPR Millenial

Umumnya KPR millenial menawarkan bunga yang rendah dengan tenor kredit yang panjang. DP KPR millenial juga ringan yaitu mulai dari 0-1%. Namun karena program ini hanya ditujukan untuk kaum millenial maka batasan usia untuk mengajukan KPR ini berkisar hanya antara 20-45 tahun. Berikut beberapa bank yang menawarkan layanan KPR millenial, yaitu:

  1. KPR BTN Millenial
  2. KPR MIllenial Mandiri
  3. CIMB KPR Xtra Bisa
  4. KPR BNI Griya Gue

1. KPR BTN Millenial

Program KPR Millenial BTN
Program KPR Millenial BTN

BTN mengeluarkan produk KPR khusus millenial dengan nama KPR Gaeesss!. Kredit rumah KPR Gaeesss! menawarkan program KPR / KPA untuk beli rumah, baik ready stock maupun indent. Menariknya program KPR ini dapat di bundling dengan fasilitas kredit lain. KPR ini memiliki beberapa kriteria yaitu

a. Syarat & ketentuan pengajuan KPR Gaeesss!

  • Debitur sudah memiliki pendapatan tetap / fixed income
  • Telah bekerja minimal 1 tahun 
  • Usia minimal 21 tahun dan maksimal 35 tahun 
  • Pengajuan hanya bisa dilakukan di website BTN Properti

b. Benefit KPR millenial di BTN

  • Plafon kredit tidak terbatas
  • Tenor kredit apartemen maksimal 20 tahun 
  • Tenor KPR maksimal 30 tahun 
  • Tidak ada hold dana
  • DP mulai dari 1%
  • Diskon biaya provisi 50%
  • Program KPR ini di bundling dengan paket KPR zero, di mana debitur hanya bayar bunga selama 2 tahun.

2. KPR Millenial Mandiri

Program KPR Millenial Bank Mandiri
Program KPR Millenial Mandiri

Bank Mandiri juga mengeluarkan program KPR millenial untuk pembiayaan kredit rumah dan kredit apartemen. KPR millenial yang di Mandiri menawarkan suku bunga dan angsuran yang rendah. 

a. Syarat & ketentuan 

  • Telah berstatus pegawai tetap dengan masa kerja minimal 1 tahun 
  • Usia minimum saat pengajuan 21 tahun dan maksimum 45 tahun 
  • Payroll di Mandiri minimum Rp. 5 juta per bulan
  • Dokumen yang perlu dilengkapi terdiri dari: fotokopi KTP, fotokopi NPWP, fotokopi ID card, dokumen penghasilan dan dokumen agunan

b. Keuntungan program KPR millenial di Mandiri

  • Limit kredit mulai dari Rp. 200 juta – Rp. 3 miliar
  • Angsuran kredit step up / berjenjang selama 5 tahun pertama dengan step up sebesar 10% per tahun dan mengikuti pendapatan debitur
  • Memiliki 4 penawaran tenor kredit, yaitu 10, 15, 20 dan 25 tahun 
  • Uang muka mulai dari 0%
  • Penawaran suku bunga yang kompetitif
  • Dapat digunakan untuk pembelian rumah primary dan secondary
  • Diperbolehkan joint income dengan syarat pasangan sudah bekerja minimal 1 tahun di perusahaan rekanan bank Mandiri

c. Suku bunga yang ditawarkan

Suku Bunga Fixed Suku Bunga Floating Minimal Tenor
7,99% fixed tahun 12,50% 15 tahun
8,99% fixed 5 tahun 15 tahun
9,15% fixed 5 tahun 10 tahun

Selain itu, Anda perlu membayar biaya pengajuan KPR. Untuk perkiraan besar biaya KPR dapat Anda cek di sini: Biaya KPR

3. CIMB Niaga Xtra Bisa

Promo KPR XTRA CIMB Niaga
Program KPR XTRA CIMB Niaga

Salah satu bank lain yang menawarkan KPR dengan penawaran suku bunga yang rendah adalah CIMB Niaga. Paket KPR CIMB Niaga XTRA tidak hanya ditujukan untuk millenial, tapi juga untuk umum. Saat ini CIMB Niaga sedang menyalurkan program KPR XTRA Bisa yang diperuntukkan khusus untuk millenial, namun penawaran KPR XTRA juga cukup menarik. 

a. Syarat & Ketentuan

  • Diajukan untuk perorangan bukan badan
  • Usia minimal 21 tahun 

b. Benefit yang ditawarkan 

4. KPR BNI Griya Gue

Promo KPR BNI Griya Gue
Promo KPR BNI Millenia Griya Gue

KPR BNI Griya Gue juga menawarkan KPR untuk millenial, menariknya pengajuan KPR dapat dilakukan secara online melalui aplikasi e-form di www.bni.co.id, selain itu Anda juga bisa mendaftar melalui aplikasi BNI Mobile Banking. 

a. Cara pengajuan

  • Buka aplikasi e-form di website www.bni.co.id atau akses melalui aplikasi BNI mobile banking
  • Pilih BNI Griya, klik Daftar dan pilih menu Aplikasi. 
  • Isi form dengan lengkap kemudian pilih Submit
  • Tunggu notifikasi yang dikirim melalui email dan tim marketing KPR BNI akan menghubungi Anda.

b. Benefit KPR BNI Griya Gue

  • Suku bunga ringan yaitu, 6.75% untuk 2 tahun pertama, setelah itu 7.75% di tahun berikutnya 
  • Tenor kredit maksimal 30 tahun 
  • DP mulai dari 0%
  • Ada fitur angsuran suka-suka, di mana cicilan akan disesuaikan dengan penghasilan debitur

Selain beberapa bank di atas, ada beberapa bank lain yang juga menawarkan paket KPR millenial dengan penawaran suku bunga yang menarik, yaitu:

  • KPR millenial BCA yang memberikan fasilitas KPR untuk millenial dengan penawaran bunga 4.24% untuk 2 tahun pertama dan 6.25% di tahun ketiga
  • KPR BTN Syariah juga menawarkan program KPR Hits untuk kaum millenial dengan menggunakan akad MMQ. Penawaran tenor kredit KPR juga cukup panjang, yaitu 20-30 tahun dengan margin 7,75% fixed selama 3 tahun pertama, atau sebesar 8,25% fixed selama 5 tahun pertama. Menariknya paket KPR ini tidak membebankan biaya penalti, selain itu Anda juga bisa mendapatkan diskon provisi sebesar 50% dan biaya administrasi dapat di-cover pada plafon kredit.

 

Segera Ajukan KPR

Penawaran bunga yang menarik serta tenor yang panjang merupakan keunggulan yang bisa Anda dapatkan jika mengajukan KPR millenial. Sebagai informasi, semakin muda usia Anda saat mengajukan KPR, maka semakin panjang tenor yang Anda dapatkan. Selain itu, umumnya biaya asuransi KPR juga menjadi lebih ringan. Untuk itu segera ajukan KPR dengan memasukkan aplikasi di Sikatabis untuk mendapatkan penawaran paket KPR dari berbagai bank. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *