Di tahun 2018, harga paket roaming internasional paling murah Amerika Serikat / USA adalah paket Telkomsel roaming seharga Rp 90.000 berisi kuota internet 350MB untuk 1 hari.
Secara umum ada 4 cara internetan di Amerika / USA :
- Daftar paket roaming Amerika Serikat
Paket data roaming adalah layanan internet paketan saat di USA (disediakan oleh operator Indonesia). Contoh: XL, 3, dan Telkomsel roaming Amerika. Kelebihan beli paket roaming sebelum mendarat adalah Anda bisa order Uber / Lyft dari airport sehingga hemat. - Roaming di Amerika tanpa paket (pakai tarif roaming)
Tarif roaming Amerika Serikat (tanpa paket) lebih mahal dibandingkan beli paket. - Beli SIM card Amerika Serikat / Amrik
Bisa dibeli melalui Traveloka atau langsung di Amerika Serikat. Kelebihan beli SIM card Amerika Serikat adalah Anda mendapat nomor telpon USA sehingga mudah nelpon maupun ditelpon oleh driver taxi online Uber & Lyft. Selain itu, banyak paket internet di Amerika Serikat memberikan kuota nelpon dan SMS Unlimited. Ini salah satu alasan banyak orang Amerika Serikat tidak menggunakan aplikasi chat seperti WhatsApp. - Free WiFi
Banyak airport (JFK di New York, O’hare di Chicago, dll.) dan gedung-gedung di Amerika menyediakan WiFi gratis. Cek ketersediaannya sebelum Anda mendarat di airport tersebut supaya bisa pesan Uber / Lyft tanpa kuota internet.
Jaringan internet Amerika beda dengan Indonesia
Frekuensi jaringan internet di Amerika berbeda dengan Indonesia, sehingga banyak HP yang hanya bisa dipakai di operator tertentu, atau tidak mendapat sinyal sama sekali. Contoh: HP Xiaomi Mi4i dan Redmi 4X hanya bisa dipakai di jaringan AT&T. Kami coba di toko T-mobile, dan HP kami tidak mendapat sinyal karena tidak compatible dengan jaringan T-mobile (yang dijual Traveloka adalah SIM card T-mobile). iPhone adalah satu-satunya HP yang bisa dipakai di semua jaringan di USA (setau kami).
Jadi, jangan beli paket roaming USA ataupun SIM card USA sebelum yakin bahwa HP Anda compatible dengan jaringan operator / partner operator mereka di Amerika.
Cara paling aman untuk tes compatibility HP Anda = masukkan SIM card operator tersebut ke HP Anda. Jika ada sinyal, maka HP Anda compatible. Anda bisa pinjam SIM card dari teman, atau saat Anda berkunjung ke toko operator di Amerika (AT&T, T-mobile, Sprint, dll.)
Ingat juga untuk cek kekuatan sinyal partner operator tersebut di kota yang akan Anda kunjungi.
Paket Internet Roaming Amerika / USA termurah
Tabel di bawah adalah kompilasi semua opsi internetan di Amerika Serikat yang bisa didapat di Indonesia, mencakup paket data roaming USA dan roaming SIM card. Tabel & keterangan juga menjelaskan:
- Cara mengaktifkan roaming Telkomsel di Amerika Serikat
- Cara mengaktifkan roaming Indosat di Amerika Serikat
- Cara mengaktifkan roaming 3 Tri di Amerika Serikat
- Cara beli kartu SIM T-mobile di Indonesia
Tabel kami urutkan mulai dari paket internet USA termurah, dan kami pisahkan antar-masa-aktif mulai dari yang terpanjang (30 hari).
Keterangan:
- Operator = penyedia jasa layanan telekomunikasi (paket internet)
- Partner operator = Operator Amerika yang bekerja sama dengan operator lokal untuk menyediakan jasa jaringan internet saat Anda di luar negeri:
- Telkomsel = T-Mobile, AT&T Wireless, Cincinnati Bell Wireless, Sprint Nextel Corporation
- 3 Tri = AT&T Mobility, Telecom North America, Verizon Wireless
- Indosat Ooredoo = AT&T Wireless
- SIM Card T-mobile dapat dibeli melalui aplikasi Traveloka. Lokasi pengambilan kartu SIM Card bisa dipilih saat melakukan pemesanan. Tempat pengambilan SIM Card USA :
- Soekarno Hatta International Airport, terminal 2 area kedatangan Lantai 1. Jam operasional 06.00-22.00 WIB.
- Soekarno Hatta International Airport, terminal 3 Lantai 2. Jam operasional 06.00-22.00 WIB
- Ngurah Rai International Airport. Jam operasional 08.00-20.00 WIB
- Juanda International Airport. Jam operasional 06.00-22.00 WIB
- Kuota Internet roaming bebas dipakai di jaringan 2G / 3G / 4G / LTE di Amerika Serikat (tidak bisa dipakai di Indonesia). Untuk internetan di Indonesia, kami jabarkan paketnya di artikel terpisah:
- Kuota Nelpon bisa dipakai untuk:
- Telkomsel : nelpon dari Amerika Serikat / USA ke semua operator di Indonesia
- Untuk nelpon domestik dari Indonesia ke Indonesia, kami jabarkan paketnya di artikel terpisah:
- Kuota SMS bisa dipakai untuk:
- Telkomsel : SMS dari Amerika Serikat / USA ke semua operator di Indonesia
- Cara Daftar = Cara beli paket internet dengan cara kode dial atau melalui aplikasi operator tersebut
- Toko Termurah = Toko yang menjual paket data dengan harga termurah
- Negara Cakupan Paket Roaming = Negara-negara yang jaringannya dapat diakses jika memiliki paket internet roaming tersebut.
Tarif Roaming di Amerika Serikat / USA
Tarif roaming Amerika Telkomsel paling murah untuk nelpon, sedangkan untuk internet, tarif roaming Amerika 3 (Tri) yang termurah.
Free WiFi USA / Amerika
Layanan Wifi hotspot gratis banyak tersedia di Amerika Serikat / USA, terutama di kota besar seperti New York dan Washington DC.
Di New York free Wifi dapat ditemukan di sekitar jalan raya, berupa kiosk berukuran 2.9 meter. Cara mengaktifkan Wifi gratis dari link kiosk New York, sebagai berikut :
-
-
- iPhone / iOS (Smartphone, Tablet)
- Private Network (hanya tersedia pada perangkat Apple dengan teknologi Hotspot 2.0 : iPhone X, iPhone 8.8 Plus, iPhone 7.7 Plus, iPhone SE, iPhone 6, 6S, 6 Plus, 6S Plus, iPhone 5, 5c, 5s, iPad 4th generation, iPad Mini (semua versi), iPad Air dan Pro)
- Aktifkan pengaturan wifi di perangkat Anda, pilih jaringan dengan SSID “LinkNYC Free Wi-Fi” lalu konfirmasi pilihan.
- Masukkan alamat email Anda lalu klik “Connect”
- Pilih “Private Network”
- Install the Profile : klik “Instal” untuk memulai
- Masukkan kode perangkat Anda
- Klik “done”
- Public Network
- Aktifkan pengaturan wifi di perangkat Anda, pilih jaringan dengan SSID “LinkNYC Free Wi-Fi” lalu konfirmasi pilihan.
- Masukkan alamat email Anda dan klik “Connect”
- Pilih “Public Network”
- Private Network (hanya tersedia pada perangkat Apple dengan teknologi Hotspot 2.0 : iPhone X, iPhone 8.8 Plus, iPhone 7.7 Plus, iPhone SE, iPhone 6, 6S, 6 Plus, 6S Plus, iPhone 5, 5c, 5s, iPad 4th generation, iPad Mini (semua versi), iPad Air dan Pro)
- Android, Windows, iOS (Laptop)
- Aktifkan pengaturan wifi di perangkat Anda, pilih jaringan dengan SSID “LinkNYC Free Wi-Fi” lalu konfirmasi pilihan.
- Masukkan alamat email Anda dan klik “Connect”
- Pilih “Public Network”
- iPhone / iOS (Smartphone, Tablet)
-