Tunaiku Amar Bank adalah pinjaman tanpa agunan (KTA) dari Bank Amar. Cara daftar Tunaiku dan cara bayar Tunaiku tahun 2019 sepenuhnya dilakukan secara online melalui website atau Tunaiku aplikasi. Status pengajuan Tunaiku (disetujui / ditolak) akan di-update di aplikasi Tunaiku dalam waktu kurang lebih 24 jam.
Saat ini, Tunaiku memiliki izin beroperasi di bawah pengawasan Amar bank dan OJK. Sebelumnya, status “Terdaftar” Tunaiku sebagai penyelenggara Fintech P2P Lending pernah dicabut oleh OJK pada tanggal 24 Agustus 2018 karena saat itu aktivitas Tunaiku dijalankan melalui perusahaan yang terpisah dari PT Bank Amar Indonesia, yaitu PT Tunaiku Fintech Indonesia.
Tunaiku dinyatakan terdaftar sebagai penyelenggara fintech pada Maret 2018, namun Tunaiku ternyata sudah terdaftar sebagai produk Bank Amar sejak Juni 2014. Kemudian, pengawas dari OJK mendorong agar Tunaiku tetap dioperasikan langsung dibawah pengawasan Amar Bank agar Tunaiku bisa diawasi dengan baik sebagai salah satu produk perbankan. Sebab itu, Tunaiku menyampaikan permohonan pembatalan status Tunaiku sebagai penyelenggara fintech P2P Lending.
Pada tanggal 4 September 2018, Tunaiku sudah mengklarifikasi bahwa Tunaiku akan tetap beroperasi sebagai produk perbankan digital dari Amar Bank, yang artinya Tunaiku tidak perlu lagi terdaftar dalam perusahaan penyelenggara fintech supaya tidak terdaftar 2x.
Sebelum mengajukan pinjaman Bank Amar, pelajari dulu:
- Fitur KTA Amar Bank
- Biaya-Biaya KTA Bank Amar
- Simulasi KTA Amar Bank
- Syarat KTA Amar Bank
- Cara Mengajukan Tunaiku Online
- Cara Membatalkan Pinjaman KTA Tunaiku
- Cara Pembayaran Cicilan Tunaiku
- Cara Top Up Tunaiku Prioritas
Fitur KTA Bank Amar
Fitur Tunaiku Pinjaman KTA Amar Bank adalah:
Biaya-Biaya KTA Bank Amar Tunaiku
Biaya yang dikeluarkan untuk pinjaman KTA Bank Amar adalah:
Simulasi KTA Tunaiku
Tabel angsuran KTA Bank Amar Tunaiku 2019 kami jabarkan di bawah:
Syarat KTA Bank Amar
Syarat Tunaiku adalah:
- WNI
- Tempat tinggal / kerja : Jabodetabek, Bandung, Denpasar, Gresik, Makassar, Medan, Palembang, Pekanbaru, Sidoarjo, Surabaya, Semarang, Yogyakarta
- Usia minimum: 21 tahun
- Usia maksimum saat pelunasan: 55 tahun
- Syarat jenis pekerjaan = fleksibel, asalkan punya penghasilan rutin. Karyawan tetap / kontrak / wiraswasta bisa mengajukan, termasuk juga TNI, Polisi, Driver Go-Jek / Grab / Ojol, Pelaut, usaha kerajinan rumah tangga, jualan handphone, dan TKI (WNI yang bekerja di luar negeri)
- Pendapatan / Gaji Minimum: Rp 3.000.000 /bulan
- Memiliki rekening tabungan di Indonesia (bank-nya bebas)
Dokumen syarat pinjaman Tunaiku:
- KTP
- Buku Tabungan
Cara Daftar Tunaiku Online
Cara pinjam uang di Tunaiku hanya bisa dilakukan secara online. Dengan pendaftaran melalui online Anda tidak perlu antri di Bank dan bisa daftar di mana saja dan kapan saja.
Cara pengajuan Tunaiku pinjaman online adalah:
- Kunjungi formulir pengajuan KTA Tunaiku
- Isi jumlah pinjaman dan tenor pinjaman.
- Masukkan dokumen syarat pinjam uang di Tunaiku yang dibutuhkan.
- Klik “Kirim Formulir”
- Setelah mengirimkan formulir Tunaiku, tunggu proses persetujuan bank selama sekitar 24 jam (paling lambat 3 hari). Status pengajuan pinjaman akan di-info-kan via App Tunaiku / SMS / email. Jika ada dokumen yang kurang, staff Tunaiku akan menghubungi via telepon (maka, angkat telepon dari semua nomor tak dikenal).
- Jika pinjaman disetujui, atur jadwal/janji pengantaran kontrak oleh kurir. Lokasi tandatangan kontrak bergantung pada profesi Anda:
- Jika karyawan / pengusaha = di kantor / tempat usaha Anda
- Jika tidak punya kantor sehari-hari, seperti driver Grab / Go-Jek = di rumah Anda atau lokasi lain (lebih fleksibel)
- Proses pengajuan jadwal pengantaran kontrak memakan waktu 1 – 3 hari kerja setelah pembuatan janji.
- Jika Anda tidak membuat jadwal kurir s.d. 7 hari kerja, aplikasi KTA Tunaiku otomatis dibatalkan
- Cara mengajukan ulang relatif mudah, yaitu dengan login di website Tunaiku. Data yang sudah pernah Anda isi masih tersimpan sehingga tidak perlu isi ulang. Bisa langsung Submit.
- Kurir akan datang untuk mengantarkan kontrak, konfirmasi KTP dan tangan tangan kontrak.
- Jika dalam jangka waktu 7 hari kerja Anda belum dihubungi oleh tim Tunaiku, cek status aplikasi Anda dengan menghubungi:
No Telp Tunaiku Call Center 021 – 4000-5859
E-mail: [email protected]
Facebook: Tunaiku - Proses pencairan dana tunai melalui rekening diproses dalam 1 – 3 hari kerja.
Aplikasi Tunaiku juga bisa diajukan via Aplikasi Tunaiku APK Android, tapi kami lebih menyarankan pengajuan via website, karena instalasi App di HP berisiko memberikan akses ke HP yang berlebihan kepada App tersebut, termasuk data-data Anda yang sensitif.
Cara Batal Pinjam KTA Tunaiku
Jika Anda tidak jadi meminjam karena sudah mendapat pinjaman dari bank lain, atau alasan lainnya, cara membatalkan pengajuan KTA Tunaiku adalah:
- Telpon CS Tunaiku di 021-40005859. Minta pembatalan via bu Alika atau bu Nurul.
- Hanya bisa dibatalkan tanpa penalti jika dana belum cair.
- Jika ingin membatalkan setelah dana cair, nasabah wajib membayar seluruh cicilan, tetapi bisa meminta Tunaiku untuk refund / mengembalikan bunga untuk bulan-bulan yang belum berjalan. Proses refund = 1 – 14 hari kerja.
- Contoh simulasi batal pinjam:
- Besar cicilan untuk pinjaman Rp 10 juta selama 12 bulan adalah Rp 1.167.957 per bulan
- Jika Anda membatalkan setelah dana cair dan masuk ke rekening Anda, maka Anda tetap wajib membayar 1.167.957 x 12. Jika 12 pembayaran ini Anda lunasi semua dalam bulan pertama, artinya bunga untuk bulan ke-2 s.d. bulan ke-12 “belum berjalan”.
- Anda bisa request Tunaiku untuk refund bunga bulan ke-2 s.d. bulan ke-12 dan berharap pengajuan ini disetujui oleh Tunaiku / Amar Bank.
Cara Pembayaran Tunaiku
Cara bayar cicilan Tunaiku bisa melalui:
1. Internet dan Mobile Banking OCBC NISP
Cara pembayaran melalui Internet dan Mobile Banking OCBC NISP adalah:
a. Pilih menu “Pembayaran Tagihan”
b. Jika ingin mendaftar ID Pelanggan (16 digit Virtual Account) pilih “Pendaftaran Tagihan”
c. Jika tanpa mendaftar, pilih “Pembayaran satu kali”
d. Pilih menu “Virtual Account”
e. Masukkan 16 digit VA di kolom ID pelanggan VA
f. Periksa kembali, jika sudah benar maka tekan “Ya”
2. Teller Bank
Cara pembayaran cicilan Tunaiku melalui Teller Bank dapat dilakukan di:
a. Teller Bank OCBC
b. Teller Bank Lain
3. ATM Bersama / Prima
a. Pilih “Transfer antar bank”
b. Masukkan kode bank OCBC NISP (028) dan 16 digit nomer Virtual Account
c. Masukkan jumlah pembayaran
d. Periksa kembali, jika sudah sesuai tekan “Ya”
4. ATM OCBC NISP
a. Pilih “Pembayaran”
b. Pilih Virtual Account
c. Masukkan 16 digit Virtual Account
d. Masukkan jumlah pembayaran
e. Periksa pembayaran VA Anda, jika sudah sesuai tekan “Ya”
Tunaiku Prioritas (Cara Top Up Tunaiku / Pinjam Lagi)
Tunaiku Prioritas adalah fasilitas top up & pinjam lagi dari Tunaiku. Tunaiku Pinjam Lagi bisa diajukan oleh nasabah Tunaiku yang sudah menyelesaikan cicilan atau masih memiliki pinjaman aktif yang sedang berjalan. Jumlah pinjaman yang bisa diajukan mulai dari Rp 2 juta – Rp 20 juta dengan jangka waktu pinjaman 6 – 20 bulan. Top up pinjaman online Amar Bank artinya Anda akan memperoleh tambahan jumlah dan tenor pinjaman. Lama proses top up Amar Bank KTA maksimal 1 – 3 hari kerja.
Syarat Tunaiku top up KTA Bank Amar adalah
- Nasabah pinjaman aktif yang masih berjalan atau yang sudah menyelesaikan cicilan
- Tenor pinjaman sudah lunas / sudah berjalan minimum 10 bulan di Tunaiku
- Mempunyai sisa angsuran maksimal 2x
- Sedang tidak mengajukan pinjaman baru di Tunaiku
Selama tidak ada perubahan data personal, maka nasabah tidak perlu mengirimkan dokumen syarat pengajuan Tunaiku Pinjam Lagi. Tapi ketika pinjaman disetujui dan proses penandatangan kontrak Anda harus menyiapkan:
- KTP asli. Tunaiku tidak akan memproses penandatangan kontrak bila nasabah hanya menunjukkan surat keterangan pengganti KTP elektronik
- NPWP (jika ada)
- ID Pegawai (jika punya)
Cara top up pinjaman uang Tunaiku = proses pengajuan Tunaiku pinjaman online.
Sy ingin membatalkan pinjaman sy
gimana caranya mengubah nama orang tua sama alamat ktp??
Saya mau masukan nama bank kenapa tdk bisa ya? Boleh dishare caranya. Diketik pun tidak muncul nama bank
Mau pinjam lg di tolak pdhl udah 2x langganan yg ke3 di tolak
Saya ingin membatalkan pengajuan pinjaman
Mau pinjam uang