Home » Parenting » USG Ibu Hamil: Manfaat / Jenis / Biaya

USG Ibu Hamil: Manfaat / Jenis / Biaya

Ultrasonography atau biasa dikenal dengan USG adalah teknik pengambilan gambar bagian dalam tubuh dengan menggunakan teknologi gelombang suara berfrekuensi tinggi. Alat alat USG berfungsi melihat kondisi janin, diagnosis penyakit, dan alat bantu saat proses pembedahan atau tindakan medis tertentu. Dalam artikel ini, kami akan fokus membahas USG untuk ibu hamil.

 

USG Ibu Hamil

USG ibu hamil dilakukan untuk melihat kondisi janin di dalam rahim ibu hamil. USG ibu hamil terbukti aman dilakukan karena alat USG kehamilan tidak memancarkan radiasi yang berbahaya bagi janin dalam kandungan.

USG hamil biasanya menggunakan jenis USG eksternal untuk memantau kondisi janin. Jenis USG ini menggunakan alat bantu bernama probe yang dilengkapi sensor agar dapat menangkap gelombang suara dari permukaan kulit.

Pada kondisi tertentu, USG ibu hamil juga bisa menggunakan jenis USG internal yaitu USG transvaginal. USG ini menggunakan probe berukuran selebar dua jari yang dimasukkan melalui vagina. Dokter kandungan biasanya menyarankan USG transvaginal untuk memeriksa kondisi organ daerah panggul seperti rahim dan indung telur. 

 

Manfaat USG Kehamilan

Berikut beberapa manfaat USG untuk ibu hamil.

  • Memeriksa kondisi perkembangan janin.
  • Memperkirakan usia kehamilan dan waktu persalinan berdasarkan ukuran janin.
  • Memperkirakan jenis kelamin bayi.
  • Memantau denyut jantung janin.
  • Memantau jumlah air ketuban ibu hami.
  • Memantau aliran darah janin.
  • Memantau plasenta ibu hamil.

USG hamil juga dapat memeriksa risiko penyakit ibu hamil terkait rahim, indung telur, serviks, dan plasenta. Dokter kandungan mewajibkan USG ibu hamil karena bermanfaat untuk diagnosis hamil ektopik/hamil anggur, hamil kembar, dan risiko down sindrom pada janin.

Saat USG hamil, perut ibu hamil diolesi gel khusus lalu probe akan bergerak di atas kulit bagian perut ibu hamil. Probe akan melihat kondisi janin melalui monitor yang diletakkan di sebelah tempat tidur Anda. Anda dapat melihat kondisi janin dan mendengar suara denyut janin secara langsung.

 

usg ibu hamil dan alat alat USG
USG Hamil dengan Alat USG

 

Perbedaan USG 2D, 3D, 4D

Berdasarkan gambar USG bayi, USG terbagi menjadi 3 jenis yaitu USG 2D, 3D, 4D. Masing-masing jenis USG memiliki hasil, fokus, dan kegunaan tersendiri yang berbeda satu sama lain. Simak tabel berikut untuk lebih memahami perbedaan jenis USG 2D, 3D, dan 4D.

Jenis Hasil USG Fokus Kegunaan
2D Gambar 2 dimensi datar hitam putih Lebih fokus pada penampakan organ dalam janin dibanding bagian permukaan kulitnya. Mendeteksi gangguan sistem saraf pada janin.
3D Gambaran 3 dimensi Fokus pada bagian kulit bayi. Mendeteksi kelainan seperti bibir sumbing dengan lebih akurat.
Pemeriksaan volume paru pada janin.
4D Gambar bergerak yang tampak seperti video dalam pergerakan sangat lambat. Mengambil foto janin sebagai kenang-kenangan atau kesenangan pribadi. Melihat ekspresi wajah janin seperti membuka mulut, menjulurkan lidah, dan menguap.

 

 

Tempat dan Biaya USG Ibu Hamil

Biaya USG bervariasi tergantung tempat dan jenis USG hamil yang Anda ingin lakukan. Harga USG 2 dimensi cenderung lebih murah dibanding harga USG 3 dimensi dan harga USG 4D. Sesuaikan jenis USG hamil dengan fokus dan tujuan Anda. Berikut list tempat USG beserta harga USG di Jakarta untuk memudahkan Anda memilih tempat USG yang tepat.

Lokasi Nama Tempat Biaya USG Kehamilan (mulai dari)
Jakarta Utara Rumah Sakit Mulyasari Rp 50.000
Rumah Sakit Umum Firdaus Rp 150.000
Rumah Sakit Duta Indah Rp 250.000
Klinik Teratai Rp 250.000
Jakarta Barat Ciputra Hospital Citra Garden City Rp 150.000
Rumah Sakit Cendana Rp 150.000
Jakarta Pusat RS Evasari Awal Bros Rp 137.000
Rumah Sakit Murni Teguh Sudirman Rp 250.000
Rumah Sakit Pertamina Jaya (RSJY) Rp 390.000
RS St. Carolus Salemba Rp 537.000
Jakarta Timur Rumah Sakit Premier Jatinegara Rp 600.000
Jakarta Selatan Rumah Sakit Kartini Ciledug Rp 205.000
MRCCC Siloam Hospitals Semanggi Rp 210.000
Siloam Hospitals TB Simatupang Rp 225.000
Siloam Hospitals Asri Mampang Rp 260.000
SamMarie Wijaya Rp 300.000
Mayapada Hospital Rp 382.000
Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) Rp 652.000

 Sumber : alodokter

Baca Juga : Cara Kredit di Akulaku (Pinjaman Uang Kilat)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *