Home » Pinjaman Uang Tanpa Jaminan » Kartu Kredit » Kartu Kredit Metro Mega Card: Keuntungan / Biaya / Cara Apply

Kartu Kredit Metro Mega Card: Keuntungan / Biaya / Cara Apply

Kartu Kredit Metro Mega Card ini adalah kerja sama Bank Mega dan Metro Department Store jadi Anda dapat menikmati promo jika belanja di sana. Kartu Kredit Metro Mega Card dapat diajukan tanpa harus ke bank. Anda bisa membuatnya dengan cara online via handphone, PC, atau laptop. Sebelum melakukan pengajuan kartu kredit Mega, pelajari dulu :

 

Keuntungan Kartu Kredit Metro Mega Card

1. Keuntungan dari CT Corp

Keuntungan kartu kredit Bank Mega adalah satu grup perusahaan dengan CT Corp, sehingga mendapat promo khusus di toko / retailer CT Corp untuk pembayaran kartu kredit Bank Mega.

Promo kartu kredit Metro Mega Card di CT Corp :

  • Retail:
    • Carrefour hypermarket : diskon 10%
    • TransMart Carrefour : diskon 10%
    • Promo kecuali untuk beli susu bayi di bawah 1 tahun, telur curah, rokok, dan gadget (elektronik selain gadget bisa dapat)
  • F&B
    • Baskin Robbins : diskon 35% pembelian Ice Cream Cake dan diskon sampai 50% untuk produk lain
    • Coffee Bean & Tea Leaf : diskon maks 50%
    • Wendy’s : diskon maks 50%
    • Penawaran spesial di restoran tertentu
  • Fashion:
    • Metro Department Store : diskon 10% atau cicilan 0% (tenor 6 bulan)
    • Boss, Aigner, Brioni, Canali, Celio, Francesco Biasia, Giorgio Armani, Hugo Boss, Jimmy Choo, Mango, Miu Miu, Prada, Tod’s, Tommy Hilfiger: diskon 10% atau cicilan 0% (tenor 6 bulan)
  • Hotel & Travel :
    • Trans Luxury Hotel : diskon 50% (weekdays) & diskon 25% (weekend)
    • Antavaya : no surcharge di Antavaya Tour
    • Ibis Hotel Bandung untuk book lewat accorhotels.com
  • Entertainment :
    • Trans Studio : diskon 25% untuk entrance fee
    • TransVision : diskon 20% semua paket langganan

2. Mega Reward Point

Setiap belanja dengan kartu kredit Metro Mega Card Rp25.000,00 maka Anda akan dapat 1 poin. Poin ini dapat ditukar untuk membiayai belanja Anda selanjutnya atau kebutuhan lain. Promo Mega Reward Point:

  • 1 poin = Rp40,00 dapat ditukar di Transmart, Metro, Transfashion, Antavaya, Hotel The Trans, Kidscity, Trans Studio, dan Trans Hello.
  • Jika minimal poin sudah 100, artinya sudah punya Rp4.000,00. Dapat ditukar di The Coffee Bean, Wendy’s, dan Baskin Robin.
  • Minimal punya 1000 poin = 500 poin GarudaMiles, berlaku kelipatan (pastikan Anda punya ID GarudaMiles).
  • 1000 poin = 500 AirAsia BIG point, berlaku kelipatan (pastikan Anda punya ID AirAsia BIG point).
  • Poin dapat di-reedem untuk bebas pembayaran iuran tahunan.

Ketentuan Mega Reward Point:

  • Saat belanja, Anda dapat menukarkan poin maksimal senilai 25% total transaksi setelah diskon.
  • Poin berlaku selama 24 bulan.
  • Tidak ada minimum transaksi untuk dapat poin.

3. Loan on Card (LOC)

Anda dapat meminjam dana tunai tenor sampai 48 bulan. Maksimal dana yang Anda dapat adalah 50% Credit Limit atau 50% Available Limit (mana yang lebih kecil). Ketentuan bunga per bulannya:

  • 3 bulan: 1,5%
  • 6 bulan: 1,33%
  • 12, 18, 24, 36, dan 48 bulan: 1,25%

4. Mega Credit Shield Maksima

Jika pemegang kartu kredit Metro Mega Card mengalami kecelakaan / meninggal dunia maka akan mendapat asuransi dari PT Asuransi Jiwa Mega Indonesia (premi 0,55%). Beberapa keuntungan Mega Credit Shield Maksima lainnya:

  • Jika tertanggung meninggal dunia bukan karena kecelakaan : dapat 200% tagihan kartu kredit
  • Jika tertanggung meninggal dunia karena kecelakaan : dapat 500% tagihan kartu kredit
  • Jika tertanggung cacat tetap total : dapat 100% tagihan kartu kredit
  • Jika tertanggung cacat sementara selama minimal 30 hari berturut-turut : dapat 10% tagihan kartu kredit atau Rp50.000,00 (mana yang lebih besar) selama maksimal 12 bulan sampai sebesar tagihan kartu kredit atau besaran yang sudah ditentukan (mana yang lebih dulu tercapai)
  • Maksimum uang pertanggungan : Rp250.000.000,00

5. Mega Bill

Kartu Kredit Metro Mega Card dapat digunakan untuk bayar tagihan bulanan (pasca bayar / post paid). Bayar tagihan dengan Kartu Kredit Metro Mega Card jadi hemat waktu (tidak perlu antri), tagihan otomatis diambil dari kartu, dan mudah daftarnya. Keuntungan pakai Mega Bill:

  • Dapat untuk membayar listrik, air, telepon rumah, internet, HP, dan TV langganan.
  • Dapat Mega Reward Poin tiap transaksi
  • Bebas biaya admin

Ketentuan Mega Bill:

  • Daftar lewat Mega Call 60010 (HP) / 1500010 (PTSN), Telemarketing, Kantor Cabang/Kantor Cabang Pembantu, dan Petugas Akuisisi Kartu Kredit Bank Mega.
  • Tidak mendapat Mega Reward Poin jika transaksi untuk membayar PLN, PDAM/Palyja/AETRA, Telkom, dan Indihome.
  • Untuk pembayaran berikut tidak bebas admin:
    • PLN : 1% atau minimal Rp5.000,00
    • PDAM/Palyha/AETRA, Telkom, dan Indihome : Rp5.000,00.

6. Mega Top Up

Anda bisa pakai Kartu Kredit Metro Mega Card untuk mengisi pulsa prabayar secara rutin tiap bulan. Keuntungan top up rutin dengan Kartu Kredit Metro Mega Card:

  • Mudah daftar
  • Pulsa terisi otomatis
  • Dapat Mega Reward poin
  • Bebas biaya admin
  • Jenis Provider: Indosat Ooredo, XL, Telkomsel, dan Bolt
  • Untuk daftar bisa menghubungi Mega Call 60010 (HP) / 1500010 (PTSN) atau lewat Telemarketing yang mengubungi

7. Mega Pay

Anda dapat membayar transaksi Anda secara cicil dengan tenor sampai 36 bulan dan bunga flat 1,25% per bulan. Tagihan ini akan dibayarkan bersama pembayaran bulanan rutin kartu kredit.

8. Balance Conversion

Anda dapat mencicil tagihan Billing Statement dengan tenor sampai 48 bulan. Ketentuan bunga per bulannya:

  • 3 bulan: 1,5%
  • 6 bulan: 1,33%
  • 12, 18, 24, 36, dan 48 bulan: 1,25%

 

Biaya Kartu Kredit Metro Mega Card

Biaya kartu kredit Mega yang harus dibayar contohnya iuran tahunan kartu kredit Bank Mega, biaya keterlambatan kartu kredit Mega, bunga kartu kredit bank Mega, dan lain-lain dengan ketentuan sebagai berikut:

Jenis Biaya Kartu Kredit Biaya
Iuran Tahunan Kartu Utama (Rp) 400.000
Iuran Tahunan Kartu Tambahan (Rp) 200.000
Bunga Cicilan Kartu Kredit Bank Mega / bulan 2.25%
Bunga Tarik Tunai Kartu Kredit Bank Mega / bulan 2.25%
Biaya Tarik Tunai Kartu Kredit Mega (Rp) 6% atau min 50.000
Biaya E-Billing Statement GRATIS
Biaya Cetak Billing Statement (Rp) 15.000 / tagihan
Biaya Pencetakan Ulang Lembar Tagihan (Maks 3 bulan terakhir) (Rp) 10.000 / lembar
Biaya Keterlambatan Bayar Tagihan (Rp) 3% atau maks 150.000
Biaya Pembayaran Tagihan Melalui Bank Partner (BCA, BNI, Mandiri) (Rp) 10.000 / tagihan
Biaya Informasi Transaksi (Rp) 5.000 / bulan
Biaya Permohonan Bukti Transaksi (Rp) 50.000
Biaya Permohonan Ringkasan Transaksi Tahunan Melalui Email (Rp) 100.000
Biaya Permohonan Ringkasan Tahunan Melalui Surat (Rp) 300.000
Biaya Over Limit Kartu Kredit Mega (Rp) 150.000
Biaya Naik Limit Sementara (Rp) 75.000
Biaya Naik Limit Permanen (Rp) 125.000
Biaya Ubah Transaksi Menjadi Cicilan (Rp) 25.000
Biaya Pembatalan / Pelunasan di Awal pada :
– Cicilan Bunga Ringan
Seluruh sisa cicilan (pokok + bunga)
Biaya Pembatalan / Biaya Pelunasan di Awal pada program :
– Cicilan 0%
– Cicilan 0% gratis cicilan pertama
– Cicilan promo cashback
– Cicilan 0% gratis cicilan pertama
Rp200.000 + biaya program terkait (jika ada)

 

Syarat Kartu Kredit Bank Mega Metro Card

Syarat membuat kartu kredit Bank Metro Mega Card:

  • Usia pemegang kartu utama : 21 – 65 tahun
  • Usia pemegang kartu tambahan : Minimal 17 tahun
  • Gaji / omzet minimal : Rp 5 juta /bulan

Dokumen yang harus disiapkan:

  • Fotocopy KTP / KITAS & Paspor
  • Fotocopy NPWP (wajib jika gaji > Rp 8 juta)
  • Fotocopy kartu utama kartu kredit Mega / bank lain (jika punya akan meningkatkan kemungkinan approve. Cukup fotokopi sisi depan)
  • Karyawan (pilih satu) :
    • Fotocopy Slip gaji 1 bulan terakhir
    • SKP (Surat Keterangan Penghasilan) terbaru (wajib berisi nomor surat)
    • SPT (Surat Pemberitahuan Tahunan) wajib pajak terbaru yang sudah ditandatangani & cap stempel
    • Surat Keterangan Kerja asli
  • Wiraswasta & Profesional (pilih satu) :
    • Fotocopy rekening tabungan/koran 3 bulan terakhir + Halaman yang menunjukkan Nama nasabah & Nomor rekening (misal: Cover depan buku tabungan atau e-Statement atau screenshoot dari e-Banking/m-Banking)
    • SPT (Surat Pemberitahuan Tahunan) wajib pajak terbaru
    • Fotocopy SIUP / SITU / Surat Izin Praktik / Akta Pendirian Perusahaan (khusus wiraswasta)

 

Cara Apply Kartu Kredit MEGA Metro

Membuat kartu kredit Bank Mega dengan cara online bisa melalui partner resmi Bank Mega seperti Sikatabis.com. Sebelum apply kartu kredit Bank Mega online, siapkan juga dokumen persyaratan kartu kredit bank Mega dalam bentuk SCAN karena Anda akan diminta untuk meng-uploadnya.

Cara membuat kartu kredit Metro Mega Card online :

  1. Isi Formulir kartu kredit Metro Mega Card di atas (Tahap 1)
  2. Bank Mega akan lakukan pre-screening lalu Update apakah Anda lolos/tidak dalam 1-2 hari kerja
  3. Jika Anda lolos Tahap 1, Anda akan menerima e-mail untuk mengikuti Tahap 2
  4. Isi formulir Tahap 2 hingga lengkap
  5. Analis bank akan menghubungi Anda jika pengajuan Anda memenuhi syarat untuk diproses lebih lanjut
    • Selama periode 2 minggu ke depan, angkat semua telepon dari nomor tak dikenal karena penelpon mungkin = analis Bank Mega
    • Jika tim analis gagal menghubungi Anda sampai 2-3x, aplikasi kartu kredit Bank Mega Anda otomatis ditolak
  6. Jika disetujui, kartu kredit Mega akan dikirim ke alamat yang telah Anda masukkan saat mendaftar.

 

Baca juga : Cara Membuat Kartu Kredit BNI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *