tips belajar produktif – Komunitas Hemat Sikatabis http://komunitas.sikatabis.com Hemat via Sikatabis.com Sat, 28 Jan 2023 08:30:45 +0000 id-ID hourly 1 Soft Skill yang Harus Dimiliki Tahun 2020: Pelajari GRATIS di YouTube! http://komunitas.sikatabis.com/soft-skill-yang-harus-dimiliki/ http://komunitas.sikatabis.com/soft-skill-yang-harus-dimiliki/#respond Mon, 01 Jun 2020 18:59:39 +0000 https://komunitas.sikatabis.com/?p=10100 Di tahun 2020, banyak soft skill yang harus dimiliki agar dapat bersaing dengan kompetisi dunia. Kehadiran YouTube memudahkan kita untuk dapat belajar + sampai mahir soft skill ini dengan GRATIS. Sebelumnya, berikut hal-hal yang perlu diperhatikan saat belajar otodidak lewat YouTube: Jangan mengharapkan hasil instan. Meskipun sudah pakai YouTube, belajar perlu tekun. Anda juga harus …

The post Soft Skill yang Harus Dimiliki Tahun 2020: Pelajari GRATIS di YouTube! appeared first on Komunitas Hemat Sikatabis.

]]>
Di tahun 2020, banyak soft skill yang harus dimiliki agar dapat bersaing dengan kompetisi dunia. Kehadiran YouTube memudahkan kita untuk dapat belajar + sampai mahir soft skill ini dengan GRATIS. Sebelumnya, berikut hal-hal yang perlu diperhatikan saat belajar otodidak lewat YouTube:

  • Jangan mengharapkan hasil instan. Meskipun sudah pakai YouTube, belajar perlu tekun. Anda juga harus rajin, konsisten, dan sabar jika ingin benar-benar menguasai skill-skill tersebut.
  • Tetap belajar secara offline. Datangi guru / ahli, atau Anda dapat konsultasi dengan kawan untuk semakin menguasai skill yang harus dimiliki tersebut. Guru / ahli / kawan = rekan berlatih dan memberi masukan + tips sistem belajar Anda.
  • Fokus dan konsentrasi. Video di YouTube bermacam-macam. Jangan sampai Anda terdistraksi dan malah menghabiskan waktu menonton video-video lain yang tidak berhubungan untuk belajar soft skill yang harus dimiliki.
  • Channel yang kami sarankan hanya sedikit. Tentu saja, banyak channel lain di YouTube yang mungkin memberi informasi yang lebih baik. Saran kami = rajin jelajahi YouTube untuk mencari video-video semacam ini. Jangan hanya jelajahi YouTube untuk menonton video yang kurang bermanfaat.
  • Meskipun gratis, belajar lewat YouTube = tetap makan kuota. Perhatikan kuota Anda jangan sampai boros dan memberatkan keuangan Anda.

Baca juga: Hitung kuota streaming video YouTube

Cara ini juga dapat jadi alternatif jika Anda tidak kebagian kelas-kelas gratis program pelatihan Pra Kerja dari pemerintah. Berikut beberapa soft skill yang harus dimiliki di tahun 2020 yang dapat dipelajari gratis lewat YouTube:

 

Memasak

Belajar masak di YouTube
Channel Kokiku TV untuk belajar masak di YouTube

 

Memasak bukan skill modern. Justru, memasak adalah skill yang sejak zaman dahulu harus dimiliki manusia. Terutama di zaman sekarang; punya skill memasak akan membuat Anda sering memasak = jadi sering makan sehat. Selain itu, memasak juga adalah salah satu cara menghabiskan waktu bersama keluarga.

Anda dapat mulai belajar memasak dengan membaca resep, lalu melihat video tutorial memasak. Berikut beberapa channel YouTube untuk belajar masak GRATIS:

Selain itu, Anda bisa juga menonton channel-channel milik chef-chef terkenal, misalnya:

 

Bahasa Asing (Bukan Hanya Inggris)

Belajar bahasa Inggris di YouTube
Belajar bahasa Inggris di YouTube

 

Di tahun 2020, bahasa Inggris justru adalah keharusan untuk dikuasai. Setidaknya, Anda harus paham bahasa Inggris tulisan, lisan, dan mampu berkomunikasi secara simpel. Sumber informasi / pengetahuan jauh lebih banyak yang berbahasa Inggris, sehingga jika mahir bahasa Inggris = dapat belajar dari sumber yang lebih banyak.

Ada banyak sekali channel-channel YouTube untuk belajar bahasa Inggris di YouTube. Beberapa diantaranya misalnya:

Meskipun begitu, hanya tahu bahasa Inggris tidak cukup. Sebaiknya Anda belajar bahasa lain yang populer di dunia, misal bahasa Jepang, Mandarin, Arab, Spanyol, Jerman, Prancis, dan lain-lain. Beberapa channel untuk belajar bahasa asing di YouTube misalnya:

Selain channel yang mengajari Anda secara langsung, banyak juga YouTuber yang juga membicarakan tentang bahasa asing. Mungkin cara ini lebih efektif bagi Anda karena Anda mungkin lebih tertarik mendengarkan pembahasan oleh YouTuber favorit Anda. Anda bisa jelajahi sendiri di YouTube.

 

Public Speaking / Presentasi

Belajar public speaking di YouTube
Belajar public speaking di YouTube

 

Public speaking kini adalah soft skill yang semakin harus dimiliki di tahun 2020. Kemampuan public speaking yang baik akan membuat Anda mudah menyampaikan informasi ke orang lain dengan jelas dan tidak bertele-tele. Selain itu, kemampuan ini akan mendukung Anda dalam membuat konten video / podcast yang makin populer di tahun 2020.

Berikut beberapa channel di YouTube yang dapat membantu Anda belajar public speaking, meskipun bukan channel khusus belajar public speaking tapi merupakan channel-channel motivator:

 

Aplikasi / Software Tertentu

Belajar Photoshop di YouTube GRATIS
Lincung Studio untuk belajar Photoshop di YouTube gratis

 

Zaman sekarang, paham software dasar untuk kantor (Office) dan multimedia (desain grafis / video) adalah keharusan. Era serba digital = semua serba konten, konten ini berupa gambar, video, maupun data. Anda dapat mempelajari lebih lanjut skill-skill menguasai software ini dari YouTube, misalnya dengan channel:

Copywriting / Content Writing

Belajar SEO di YouTube
Channel untuk belajar SEO gratis di YouTube

 

Konten yang bagus harus disuplai dengan penulisan yang bagus + menarik minat. Skill content writing yang bagus akan membuat tulisan Anda menarik dan membuat orang banyak berkunjung ke platform Anda (sosmed / blog / website). dengan skill copywriting yang bagus juga, maka Anda dapat membuat pembaca tertarik dengan apa yang Anda tawarkan, baik berupa konten lain maupun jika Anda berjualan online.

Berikut beberapa channel untuk meningkatkan skill content writing + copywriting Anda:

  • Jefferly Helian (Digital Marekting, termasuk cara membuat copywriting yang oke)
  • Julia McCoy (Content writing + SEO, dalam bahasa Inggris)
  • Didik Arwinsyah (belajar SEO di sosmed: Instagram / Facebook / YouTube / dll)

 

Manajemen Keuangan (Investasi)

Tips hemat di YouTube
Channel untuk belajar kelola uang di YouTube

 

Mengelola keuangan juga semakin penting untuk hidup hemat di tahun 2020. Banyak channel-channel di YouTube yang memberikan informasi mengelola uang yang efektif. Selain itu, banyak juga channel yang memberikan tips untuk berbisnis. Ada juga yang dapat Anda tonton untuk belajar investasi. Berikut contoh-contoh channelnya:

The post Soft Skill yang Harus Dimiliki Tahun 2020: Pelajari GRATIS di YouTube! appeared first on Komunitas Hemat Sikatabis.

]]>
http://komunitas.sikatabis.com/soft-skill-yang-harus-dimiliki/feed/ 0
Kegiatan Produktif Bagi Mahasiswa Selama Corona http://komunitas.sikatabis.com/kegiatan-produktif-mahasiswa/ http://komunitas.sikatabis.com/kegiatan-produktif-mahasiswa/#respond Fri, 22 May 2020 06:28:07 +0000 https://komunitas.sikatabis.com/?p=9889 Sejak beberapa waktu lalu pemerintah telah menetapkan peraturan untuk melakukan semua kegiatan di rumah, termasuk belajar dari rumah. Hal serupa juga diterapkan bagi mahasiswa. Semua proses belajar mengajar dialihkan menjadi e-Learning. Hal ini menuntut mahasiswa untuk memiliki manajemen waktu yang baik, agar momen #dirumahaja dapat diselingi dengan kegiatan bermanfaat lain. Ada beberapa tips untuk menjaga …

The post Kegiatan Produktif Bagi Mahasiswa Selama Corona appeared first on Komunitas Hemat Sikatabis.

]]>
Sejak beberapa waktu lalu pemerintah telah menetapkan peraturan untuk melakukan semua kegiatan di rumah, termasuk belajar dari rumah. Hal serupa juga diterapkan bagi mahasiswa. Semua proses belajar mengajar dialihkan menjadi e-Learning. Hal ini menuntut mahasiswa untuk memiliki manajemen waktu yang baik, agar momen #dirumahaja dapat diselingi dengan kegiatan bermanfaat lain. Ada beberapa tips untuk menjaga produktivitas mahasiswa selama belajar di rumah dan rekomendasi kegiatan produktif bagi mahasiswa yang dapat dilakukan selama pandemi.

 

 

Tips Tetap Produktif selama Corona

Selama belajar di rumah sangat dibutuhkan kemampuan manajemen waktu yang baik. Berikut beberapa tips agar Anda dapat mengatur waktu secara produktif selama menjalankan e-learning.

Ilustrasi Belajar Online
Ilustrasi Belajar Online

1. Buat Skala Prioritas

Penting untuk membuat jadwal kegiatan harian selama belajar #dirumahaja. Buatlah to-do-list harian yang berisi kegiatan dan tugas yang harus dikerjakan. Mulai kerjakan tugas / pekerjaan yang tidak bisa ditunda dan tentukan durasi waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan pekerjaan. Dengan membuat skala prioritas dan menerapkan jadwal yang baik, Anda bisa mengisi waktu luang untuk melakukan kegiatan produktif lain.

Skala prioritas juga penting untuk membantu pekerjaan lebih terarah. Cara ini juga efektif untuk mencegah Anda telat mengumpulkan tugas kuliah.

2. Tetapkan Waktu Istirahat

Umumnya selama e-learning mahasiswa jadi lebih banyak tugas. Hal ini seringkali menyebabkan pola tidur dan makan menjadi terganggu. Sangat penting untuk tetap menerapkan pola tidur dan makan yang baik. Penerapan pola tidur dan makan yang baik sangat berguna untuk menjaga daya tahan tubuh agar tidak cepat lelah dan rentan terkena virus. Anda juga perlu mengatur waktu istirahat secara tepat untuk tetap bisa fokus belajar.

3. Pilih Kegiatan yang Tidak Mengganggu Jadwal Online Learning

Selain melakukan e-learning, Anda juga bisa mengisi waktu kosong dengan kegiatan yang dapat meningkatkan kemampuan diri. Pastikan setiap kegiatan yang dipilih tidak mengganggu aktivitas belajar dari rumah. Pilih juga aktivitas yang dapat meningkatkan kemampuan dan sesuai dengan minat Anda. 

 

Rekomendasi Kegiatan Produktif bagi Mahasiswa selama Pandemi Corona

Selain melakukan e-learning, Anda juga bisa mengisi waktu senggang selama #dirumahaja dengan melakukan kegiatan produktif. Berikut beberapa kegiatan produktif bagi mahasiswa yang bisa diterapkan. Selain bermanfaat untuk meningkatkan kemampuan juga dapat menghasilkan uang.

1. Cari Pekerjaan Sampingan 

Ada banyak pekerjaan sampingan yang dapat dilakukan meski Anda berada #dirumahaja. Anda bisa memilih pekerjaan yang paling sesuai dengan minat dan sumber daya yang dimiliki. Misal: Jika Anda memiliki follower Instagram di atas 2 ribu, Anda bisa membuka jasa endorsement produk. Umumnya, Anda akan mendapatkan bayaran dari endorsement tersebut. 

Selain itu, jika Anda memiliki minat tinggi dalam dunia fotografi, Anda bisa menawarkan jasa virtual photoshoot yang saat ini sedang populer. Jasa fotografi ini tidak membutuhkan modal yang besar, Anda bisa mengandalkan handphone sebagai media untuk memotret. 

Opsi lain yang bisa dilakukan adalah dengan berjualan secara online. Saat ini, hampir semua kebutuhan dapat dibeli secara online. Anda bisa mencoba untuk membuka toko online yang menjual barang-barang esensial selama Corona, seperti hand gel, hand sanitizer, hand wash, masker kain atau masker medis. Barang lain yang bisa ditawarkan adalah kebutuhan pokok, seperti sayur-sayuran, frozen food, serta protein hewani.

2. Ikut Pelatihan Kursus Online 

Selain menambah penghasilan, Anda juga bisa memanfaatkan waktu luang selama belajar dari rumah dengan melakukan kursus online. Ada banyak platform pendidikan yang menawarkan berbagai kursus online. Beberapa kursus online yang cukup populer adalah kursus digital marketing, data scientist atau kursus bahasa. Kegiatan ini bisa mengasah kemampuan dan menambah pengalaman di CV. Biaya kursus juga cukup bervariasi. Ada beberapa platform yang menawarkan kursus gratis hingga berbayar.

Cek juga:

3. Baca Buku Gratis

Anda juga bisa mengisi kegiatan selama #dirumahaja dengan mencoba baca buku gratis. Terdapat beberapa website yang menawarkan baca buku digital (e-book) secara gratis.

 

Nama Website Laman Website Kategori Buku
Open Library openlibrary.org Art
Fantasy
Biographies
Science
Recipes
Romance
Religion
Mystery and Detective Stories
Music
Medicine
Plays
History
Children
Science Fiction
Textbooks
Many Books manybooks.net Action and Adventure
Bios and History
Children’s
Fantasy
Historical Fiction
Horror
Literary Fiction
Mystery Thriller
Non Fiction
Romance
Science Fiction
Adult
Read Print readprint.com Essays
Fiction
Non Fiction
Plays
Poetry
Short Stories
Get Free Books getfreeebooks.com Fiction
Science Fiction
Fantasy
Short Stories
Centsless Books centslessbooks.com Popular Books
Romance
Science and Political
Mystery, Thriller and Suspense
Religion and Spirituality
Business and Money
Self Help
Law
Literature and Fiction
Parenting and Relationships
Education and teaching
dll
Ebook Lobby ebooklobby Arts and Photography
Business and Investing
Computers and Internet
Health Mind and Body
Law
Home and Garden
Sports
Literature and Fiction
Travel
Entertainment
dll
Bookyard bookyards.com Science and Technology
War and Military
Politics and Government
Parenting
Fiction
Games
Cultural
Economics
Education
dll

 

4. Jadi Relawan untuk Masyarakat Terdampak Corona 

Selain melakukan beberapa kegiatan di atas, Anda bisa mencoba kegiatan sosial seperti menjadi relawan untuk masyarakat terdampak Corona. Masyarakat terdampak Corona adalah orang-orang yang terkena dampak ekonomi secara langsung dari pandemi Corona. Anda bisa membuat kelompok kecil atau bertindak secara individu untuk  membagikan sembako atau kebutuhan pokok esensial bagi masyarakat yang terdampak Corona.

Selain bertindak secara individu atau kelompok kecil kepada masyarakat yang terkena dampak ekonomi, Anda juga bisa membantu paramedis untuk merawat pasien positif Covid 19 atau Pasien Dalam Pengawasan (PDP). Caranya adalah dengan mendaftarkan diri sebagai relawan di beberapa rumah sakit rujukan pasien Corona. Selain itu, beberapa instansi pemerintahan seperti Pemprov DKI dan BIN juga membuka lowongan relawan untuk penanggulangan Corona

 

Baca juga:

The post Kegiatan Produktif Bagi Mahasiswa Selama Corona appeared first on Komunitas Hemat Sikatabis.

]]>
http://komunitas.sikatabis.com/kegiatan-produktif-mahasiswa/feed/ 0